Senin, 26 Januari 2026

 


Hari/Tanggal                              : Senin, 26 Januari 2026

Muatan  Pembelajaran              :  

1. Matematika                   : Ciri-ciri Bangun Datar 

2. Bahasa Indonesia         : Jadi Warga Dunia

3. Seni Budaya                  : Menggambar Ekspressif

Media Pembelajaran                  : Video/PPT, alat tulis, pengaris segitiga

                                                     

Capaian  Pembelajaran Matematika

Elemen 

Pada akhir fase C, peserta didik dapat menentukan keliling dan luas berbagai bentuk bangun datar (segitiga, segiempat, dan segibanyak) serta gabungannya. Mereka dapat menghitung durasi waktu dan mengukur besar sudut.

CAPAPAIAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA:

Pada akhir fase C, peserta didik memiliki kemampuan berbahasa untuk berkomunikasi dan bernalar sesuai dengan tujuan dan konteks sosial. Peserta didik menunjukkan minat terhadap teks, mampu memahami, mengolah, dan menginterpretasi informasi dan pesan dari paparan lisan dan tulis tentang topik yang dikenali dalam teks narasi dan informatif. Peserta didik mampu menanggapi dan mempresentasikan informasi yang dipaparkan; berpartisipasi aktif dalam diskusi; menuliskan tanggapannya terhadap bacaan menggunakan pengalaman dan pengetahuannya; menulis teks untuk menyampaikan pengamatan dan pengalamannya dengan lebih terstruktur. Peserta didik memiliki kebiasaan membaca untuk hiburan, menambah pengetahuan, dan keterampilan.

Seni Rupa

Elemen Mengalami

Pada akhir fase C, peserta didik memahami unsur rupa dan prinsip desain di lingkungan sekitarnya.  Peserta didik menyimpulkan hasil pengamatan dan pemahaman pada perpaduan unsur dalam prinsip desain.


Apa kabar anak sholih sholihah.........
semoga hari ini semua dalam keadaan sehat wal'afiyah ....
    Adapun tujuan pembelajaran hari ini Bu Guru harap kalian dapat mengidentifikasi ciri bangun segitiga dan segiempat, menulis surat elektronik, serta dapat mempraktikkan teknik menggambar ekspresif
   Matematika

Segitiga adalah bangun datar dua dimensi yang dibatasi oleh tiga garis lurus (sisi) yang saling terhubung, memiliki tiga titik sudut, dan jumlah ketiga sudut dalamnya selalu
180180 raised to the composed with power
. Ciri utamanya adalah jumlah panjang dua sisi selalu lebih besar dari sisi ketiga, serta memiliki tiga garis tinggi, bagi, berat, dan sumbu. 
Berikut adalah ciri-ciri umum dan jenis segitiga:
 
Ciri-ciri Umum Segitiga: 
  • Sisi: Memiliki 3 sisi yang berupa garis lurus.
  • Sudut: Memiliki 3 sudut internal dengan total jumlah
    180180 raised to the composed with power
    .
  • Titik Sudut: Memiliki 3 titik sudut.
  • Bentuk: Merupakan bangun datar tertutup. 
Ciri-ciri Berdasarkan Jenis: 
  • Segitiga Sama Sisi: Ketiga sisinya sama panjang, ketiga sudutnya sama besar (
    6060 raised to the composed with power
    ), memiliki 3 simetri lipat dan 3 simetri putar.
  • Segitiga Sama Kaki: Dua dari tiga sisinya sama panjang, memiliki dua sudut yang sama besar, 1 simetri lipat, dan 1 simetri putar.
  • Segitiga Siku-siku: Salah satu sudutnya berukuran
    9090 raised to the composed with power
    , memiliki dua sisi yang saling tegak lurus, dan satu sisi miring (hipotenusa).
  • Segitiga Sembarang: Ketiga sisinya memiliki panjang yang berbeda, ketiga sudutnya berbeda, dan tidak memiliki simetri lipat. 
Ciri-ciri Berdasarkan Sudut: 
  • Segitiga Lancip: Ketiga sudutnya adalah sudut lancip (kurang dari
    9090 raised to the composed with power
    ).
  • Segitiga Tumpul: Salah satu sudutnya adalah sudut tumpul (lebih dari
    9090 raised to the composed with power
    dan kurang dari
    180180 raised to the composed with power
    ).
     


Bahasa Indonesia
Menulis surel

Apa yang Kalian Perlukan?
Komputer/smartphone yang telah terpasang sistem operasi dan peramban dan memiliki akun pada layanan surel. Contoh pembuatan surel di sini menggunakan layanan Google Email. Layanan surel lain adalah Outlook, Yahoo, dan lainnya. 

Apa yang Kalian Lakukan?

1. Membuka akun Surel
Masuk ke situs penyedia layanan surel, dan sign in menggunakan akun yang telah terdaftar (akun yang digunakan adalah akun contoh). Contoh:Akses: https://gmail.com, akun: jingga.sekar2006@gmail.com Isikan password, dan mungkin akan muncul tampilan untuk proteksi akun (Protect Your Account), jika ya dan informasi proteksi akun betul, klik tombol Confirm.

2. Membuat Surel baru: 
Klik Compose/tulis

3. Mengetikkan surel
Isikan To, Cc (jika perlu), Bcc(jika perlu), dan Subject. To: adalah alamat surel yang  dituju. Cc: Carbon Copy, adalah alamat penerima salinan atau tembusan surel yang dikirim. Semua penerima salinan dapat melihat alamat penerima salinan yang lain. Bcc: Blind Carbon Copy,adalah alamat penerima salinan atau tembusan surel yang dikirim, tetapi penerima salinan tidak bisa mengetahui alamat penerima salinan yang lain.
Kirim
4. Klik Send/kirim

5. Mengecek apakah surel terkirim: 
Pada kolom sebelah kiri klik folder/menu Sent untuk melihat surel yang telah terkirim.

Surel yang telah terkirim ke penerima bisa jadi tidak sampai ke penerima yang bisa disebabkan oleh beberapa hal, yang di antaranya adalah:
  1. salah menulis alamat surel tujuan
  2. surel kalian masuk ke folder spam/junk/unwanted (pesan tidak layak) di penerima
  3. mailbox penerima penuh dan jika kalian klik, pesannya adalah tidak ditemukannya alamat penerima surel.

Latihan Membalas (Reply) Surel
Untuk membalas surel, akun surel kalian harus menerima surel terlebih dahulu. Lengkapilah tabel berikut untuk membalas (reply) surel dari teman kalian.


Demikian pembelajaran hari ini, semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan, Jangan lupa sholat lima waktu, mematuhi Ayah Bunda dan murojaah surah-surah pendeknya ya.... 
    Mari kita tutup pembelajaran hari ini dengan membaca hamdalah 





SEE YOU NEXT TIME 
   

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Senin, 5 Mei 2025/ daring

Selasa, 06 Mei 2025